PHYSIC SMART

Di tahun 2016, Himpunan Mahasiswa Fisika (Himafi) kembali menhadakan acara Fisika Ekspo Tahunan (FIESTA) ke-15. Tema yang digalakkan tahun ini adalah "Kreativitas Tanpa Batas, Kembangkan Potensi dan Raih Prestasi".

Cabang lomba yang diadakan pada FIESTA XV ini antara lain Physic Smart, Physic Challenge, Physic Care, dan Physic Futsal Competition.

Naahh, kali ini kita akan bahas mengenai Physic Smart. Sesuai dengan namanya, cabang lomba Physic Smart ini adalah cabang lomba yang 100% mengandalkaa kecerdasan saintisnya. Di dalam cabang lombanya ada apa aja sih? Yak, di dalam Physic Smart ini, ada dua cabang lomba, diantaranya adalah olimpiade fisika untuk tingkat SMP/MTs dan SMA/SMK/MA se-Lamping, serta ada pula Lomba Cepat Tepat (LCT) Fisika tingkat SMA/SMK/MA. nah kita kupas satu - satu yuk masing - masing cabang lombanya.

Berbeda dari pelaksanaan di tahun tahun sebelumnya, olimpiade fisika kali ini akan dibagi menjadi 4 rayon di wilayah Lampung. Wilayah - wilayah yang menjadi pusat pelaksanaan olimpiade ini adalah di wilayah Bandar Lampung, Pringsewu, Metro dan Kotabumi. Jadi, untuk kamu kamu yang merasa kejauhan untuk ikut kompetisi di Bandar Lampung, kali ini bisa ikut di pusat rayon yang dirasa lebih dekat dengan rumah atau sekolah masing - masing. Untuk biaya registrasi tahun ini pada tingkat SMA dikenakan sebesar Rp. 110.000 sedangkat untuk tingkat SMP sebesar 100.000. Olimpiade ini akan di adakan pada 28 Februari dan 6 Maret. Untuk tanggal 28 Februari adalah babak penyisihan yang dilaksanakan di masing - masing rayon, setelah itu pemenang dari masing - masing rayon akan mengikuti final di Bandar Lampung pada 6 Maret 2016. Untuk yang berminat, pendaftaran cabang lomba olimpiade fisika ini sudah dibuka sejak 4 Januari kemarin hingga 27 Februari 2016. Hadiah yang akan didapatkan oleh pemenang juara 1 adalah sebesar Rp. 1.000.000 untuk tingkat SMA dan Rp. 800.000 untuk tingkat SMP, juara 2 memperoleh Rp. 700.000 untuk tingkat SMA dan Rp. 600.000 untuk tingkat SMP, serta juara memperoleh  Rp. 500.000 untuk tingkat SMA dan SMP. Tidak hanya itu saja, para pemenang akan mendapatkan tropi, dan juara 1 olimpiade fisika tingkat SMA akan mendapatkan piala bergilir Gubernur Lampung sedangkan juara 1 SMP akan mendapatkan piala bergilir Rektor Unila! Woooww keren kaann.

Untuk LCT Fisika, lomba akan dilaksanakan pada 5 dan 6 Maret 2016. Biaya pendaftaran tahun ini adalah sebesar Rp. 200.000. Untuk kamu yang sangat ingin mendaftar, pendaftarannya sudah dibuka loh sejak 4 Januari lalu hingga 2 Maret 2016. LCT Fisika ini memperebutkan piala bergilir Rektor Unila loh. Selain itu, juara 1 akan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 1.200.000, juara 2 sebesar Rp. 1.000.000 daa juara 3 sebesar Rp. 800.000.

Nah, buat kamu yang mulai merasa tertantang untuk mengikuti cabang lomba Physic Smart ini, buruan daftar deh. Formulir oendaftaran bisa diperoleh di website Himafi (himafi-unila.or.id) atau datang ke Kesekretariatan Himafi di gedung UKM FMIPA Unila. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan baca di pamflet yaaa.

Selamat berjuang, jadilah pemenangnya. Salam saintis muda.

0 Komentar untuk "PHYSIC SMART"

Back To Top