Aksi Sosial untuk Donggola


Aksi Sosial 2018


Pasca terjadi bencana alam, tepatnya pada tanggal 3 Oktober 2018. Himpunan mahasiswa fisika (Himafi) Fmipa Unila yang bekerja sama dengan Ikatan Mahasiswa fisika Lampung (Imafila), melakukan penggalangan dana untuk membantu korban gempa bumi serta tsunami yang terjadi di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Kegiatan ini bertujuan untuk ikut membantu meringankan beban korban bencana gempa dan tsunami.

Penggalangan dana tersebut, dilakukan di sekitaran kampus unila dan tiga titik di provinsi Lampung. Titik pertama dilakukan dikawasan masjid al-furqon, pada dua hari selanjutnya dilakukan dikawasan bundaran Radin Inten, dan pada hari terakhir dilakukan dikawasan kota metro.

 Penggalangan dana untuk korban bencana alam

Penggalangan dana tersebut berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 8.375.000. Dana yang telah didapatkan langsung disalurkan ke Palu dan Donggala melalui Aksi Cepat Tanggap (ACT) di derah Tanjung Karang, kota Bandar Lampung (Iqbal Adi).




0 Komentar untuk "Aksi Sosial untuk Donggola"

Back To Top