Workshop Mikrokontrolel Arduino


Workshop Mikrokontrolel Arduino
Guna memberi wawasan yang lebih luas dalam bidang mikrokontrolel arduino terhadap pengetahuan mahasiswa fisika, Himpunan Mahasiswa Fisika (HIMAFI) bekerjasama dengan PIC (Physic Instrumentasi Club) menyelenggarakan Workshop Mikrokontrolel Arduino yang diselenggarakan pada Minggu, 13 Mei 2018 di gedung Fisika ruang 2.3 dan Laboratorium Elektronika dasar.


Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa Instrumentasi fisika Unila dan beberapa mahasiswa fisika dari kampus lain yang ada di Lampung. Dalam workshop ini, Dr. Junaidi, S. Si., M. Sc. selaku pemateri menjelaskan hal-hal terkait mikrokontroler dan arduino serta pengaplikasan keduanya dalam beberapa peralatan. Beliau menagajak peserta untuk mengaplikasikan secara langsung penggunaan mikrokontroler dan arduino dalam beberapa rangkaian untuk membuat suatu alat. Pada pelatihan ini, peserta dipandu oleh beberapa anggota dari PIC.

Foto Bersama pemateri dengan peserta


Dalam kegiatan ini juga, ditampilkan beberapa pameran jenis-jenis arduino serta peralatan elektronika lainnya seperti running text. Diakhir acara, Dr.Junaidi selaku pemateri dalam kegiatan ini, memberikan doorprize terkait mikrokontroler arduino kepada para peserta  (Rifa Dian).



0 Komentar untuk "Workshop Mikrokontrolel Arduino"

Back To Top